Ketua MPC PP Tapsel Silaturrahim Dengan Komisioner KPU Tapsel, Ini Yang Dibahas

0
19

TAPANULI SELATAN – Pengurus Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) Bersilaturahami ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tapanuli Selatan, Senin (13/2/2023) sekiran pukul 15.00 WIB.

Komisioner KPU Tapsel Panataran Simanjuntak didampingi Kemri Safii dan Zulhajji Siregar, menyambut baik atas kedatangan Ketua MPC Pemuda Pancasila Tapsel Muhammad Amin Nasution, SH beserta Fungsionaris didampingi Badan Penyuluhan dan Pembelaan Hukum (BPPH) dan Satuan Pelajar Mahasiswa (Satma) Pemuda Pancasila Kabupaten Tapsel.

Ketua KPU Tapsel Panataran Simanjuttak dalam kesempatannya pertama menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan MPC Pemuda Pancasila Tapsel, BPPH dan Satma beserta Fungsionarisnya.

Panataran menyambut baik niat dari MPC Pemuda Pancasila Tapsel dan menegaskan bahwa dukungan Pemerintah dan semua pihak baik Ormas dan masyarakat sangat menyokong keberhasil KPU dalam menyelesaikan penyiapan tahapan pemilu nantinya.

“KPU berdiri hari ini tidak lepas dari dukungan Pemerintah dan semua pihak termasuk ormas dan masyarakat. Jangan segan-segan menegur kita bila ada kinerja kita yang dinilai kurang tepat dan bila ada hal-hal yang perlu kita diskusikan, kita siap dimanapun tempatnya,” ujar Panataran.

Diterangkannya lagi, saat ini KPU Tapsel sedang bekerja melakukan pemutakhiran data melalui petugas sebanyak 1067 petugas yang sudah turun kelapangan untuk melakukan pencocokan daftar pemilih (coklit).

Dalam kesempatan itu, Ketua MPC Pemuda Pancasila Tapsel Muhammad Amin Nasution, SH menyampaikan, bahwa kami selalu terbuka dan siap bergandeng tangan dengan KPU Tapsel dalam menyukseskan penyelenggaran Pemilu di tahun 2024 nantinya.

“Sesuai arahan yang tertuang dalam program kerja MPC Pemuda Pancasila Tapsel dimana pentingnya menjalin silaturrahmi dengan instansi lain, dan kami menyatakan siap bergandeng tangan dengan KPU dalam menyukseskan pemilu nantinya,” ungkap Amin.

Sambungnya lagi menyampaikan, bahwa agenda besar di Pemuda Pancasila Tapsel dalam waktu dekat ini akan menyelenggarakan Muscab. Selain itu, pihaknya saat ini sedang melakukan pembangunan kantor permanen MPC Pemuda Pancasila Tapsel.

Sementara, Ketua BPPH Pemuda Pancasila Tapsel Nuh Reza Nasution, SH mengawali sambutannya mengatakan, kedatangan kami ke Kantor KPU Tapsel merupakan bentuk dukungan Pemuda Pancasila kepada Komisioner KPU yang sedang menyiapkan berbagai tahapan-tahapan pemilu yang nantinya akan dilakaanakan serentak.

“Tentu nantinya KPU Tapsel tak lepas disaat melakukan berbagai tahapan-tahapan Pemilu akan berhadapan dengan aturan-aturan hukum. Pihak BPPH Pemuda Pancasila bersedia memberikan saran dan masukan bila diperlukan terkait pandangan hukumnya,” ucap Reza dihadapan Komisioner KPU Tapsel.

Lanjut Reza, didalam tubuh BPPH Pemuda Pancasila Tapsel hampir 90 persen diisi oleh praktisi Hukum, Pengacara dan Dosen dan tentunya mendukung langkah-langkah KPU Tapsel menyiapkan tahapan-tahapan pemilu di Tahun 2024.

“Belajar dari pengalaman sebelumnya kita lihat KPU sering ada persolan hukum yang sampai keranah pengadilan, maka BPPH juga siap berkolaborasi untuk menghandel persoalan hukum apabila KPU Tapsel membutuhkannya,” pungkas Reza mengakhiri. (Bin)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini